Preview 16 Besar Prancis Terbuka 2025 Hari ke-8: Duel Panas Swiatek vs Rybakina dan Sabalenka vs Anisimova

Preview 16 Besar Prancis Terbuka 2025 Hari ke-8 Duel Panas Swiatek vs Rybakina
Iga Swiatek vs Elena Rybakina di babak 16 Besar French Open 2025 - Dokumentasi IG: WTA

Preview 16 Besar Prancis Terbuka 2025 menjanjikan pertarungan berkelas tinggi yang mempertemukan para unggulan dengan lawan-lawan tangguh yang memiliki rekor mengejutkan. Momentum jadi faktor penting di babak ini, di mana pemain yang tengah panas performanya tak bisa dipandang remeh.

Unggulan Dalam Performa Impresif

Lima unggulan teratas hingga papan tengah undian tunggal putri tampil luar biasa sejauh ini. Iga Swiatek mencatatkan rekor pribadinya dengan 24 kemenangan beruntun di Roland Garros. Sedangkan Aryna Sabalenka meriah 15 kemenangan dari 17 pertandingan terakhir di tanah liat.

BACA JUGA: Jessica Pegula Petenis Amerika Pertama di 16 Besar Prancis Terbuka 2025

Qinwen Zheng mencatatkan 9 kemenangan beruntun di Paris, kemudian Jasmine Paolini dengan 9 kemenangan dan Elena Rybakina 7 kemenangan beruntun di clay.

Namun keempat unggulan yang difavoritkan melaju ke perempat final akan menghadapi lawan-lawan dengan rekor head-to-head yang lebih unggul dari mereka.

Sabalenka vs Anisimova: Ulangan Rivalitas Lama

Head-to-head: 5-2 untuk Anisimova

Pertemuan Aryna Sabalenka dan Amanda Anisimova diprediksi menjadi laga paling panas di hari ke-8. Anisimova unggul 5-2 dalam rekor pertemuan, termasuk 3-1 di lapangan tanah liat. Ia pernah mengalahkan Sabalenka di babak kedua Roland Garros 2019 dalam usia 17 tahun.

Anisimova kembali bersinar setelah sempat vakum di 2023. Kini ia duduk di peringkat 16 dunia, jauh meningkat dari posisi 231 tahun lalu. Kemenangannya atas Clara Tauson 7-6(4), 6-4 di babak ketiga menjadi bukti performa solidnya. Ia mencatatkan 38 winner di laga tersebut.

BACA JUGA: Remaja 18 Tahun Ini Cetak Sejarah di Grand Slam Roland Garros 2025

Di sisi lain, Sabalenka tampil dominan, hanya kehilangan 10 gim dalam tiga laga pertamanya. Sang unggulan pertama sedang memburu tiket perempat final ketiga secara beruntun di Paris.

Preview 16 Besar Prancis Terbuka 2025: Paolini dan Svitolina Siap Adu Taktik

Head-to-head: 1-0 untuk Svitolina

Jasmine Paolini, juara WTA 1000 Roma 2025 dan unggulan ke-4, tampil impresif dengan kemenangan 6-4, 6-1 atas Yuliia Starodubtseva. Ia sedang dalam performa puncak di usia 29 tahun dan berambisi menembus semifinal pertamanya di Roland Garros.

Namun, lawannya Elina Svitolina bukan sembarang pemain. Petenis Ukraina ini telah meraih 32 kemenangan di Roland Garros, terbanyak dibanding turnamen lainnya, dan mengincar perempat final kelima di Paris.

Svitolina menang atas Bernarda Pera dengan dua tie-break ketat dan menunjukkan bahwa konsistensinya di clay belum pudar. Ia juga memiliki rekor kemenangan sebelumnya atas Paolini di Australia Open 2025.

BACA JUGA: Carlos Alcaraz Tundukkan Pemain Bosnia di Roland Garros 2025, Berikutnya Ben

Swiatek vs Rybakina: Duel Sengit Dua Ratu Grand Slam

Rekor Imbang dan Gaya Bermain Kontras

Iga Swiatek, unggulan ke-5 dan juara bertahan tiga tahun beruntun di Prancis Terbuka, kembali tampil solid dengan kemenangan 6-2, 7-5 atas Jaqueline Cristian. Namun, kali ini ia akan menghadapi salah satu lawan terberatnya: Elena Rybakina.

Rybakina adalah satu-satunya pemain yang tercatat dua kali mengalahkan Swiatek di clay. Rekor pertemuan mereka imbang 4-4, membuat laga ini menjadi ujian sesungguhnya bagi Swiatek yang memburu gelar keempatnya di Roland Garros.

Rybakina menang mudah atas Jelena Ostapenko di babak sebelumnya, 6-2, 6-2, menunjukkan servis keras dan pukulan groundstroke bertenaga yang bisa merepotkan Swiatek di Court Philippe-Chatrier.

BACA JUGA: Laga Sengit Menanti, Jasmine Paolini Hadapi Svitolina di Babak 16 Besar Prancis Terbuka

Qinwen Zheng vs Samsonova: Peluang Terbuka di Jalur Sulit

Qinwen Zheng tampil tenang dan efisien saat mengalahkan Victoria Mboko 6-3, 6-4. Ia mengukir rekor 9 kemenangan beruntun di Roland Garros sejak Olimpiade Tokyo. Zheng juga satu-satunya pemain Top 10 musim ini yang punya lebih banyak kemenangan di clay dibanding hard court.

Namun, lawannya Liudmila Samsonova memiliki rekor head-to-head unggul 3-2 dan menang di pertemuan terakhir mereka. Samsonova juga tampil impresif sejauh ini tanpa kehilangan satu set pun.

Dengan Swiatek dan Sabalenka di jalur yang sama, duel ini bisa jadi krusial bagi Zheng dalam membuka jalan menuju final pertamanya di Grand Slam.