Jadwal pertandingan Final Volleyball Nations League (VNL) 2025 akhirnya keluar menjelang pekan penutup babak penyisihan. Yang mana Jadwal resmi Final VNL 2025 yang dirilis tersebut lengkap dengan tanggal dan jam pertandingan untuk sektor putra dan putri. Info dari laman Volleyballworld, Senin (7/7/2025) bahwa duel perebutan gelar juara akan berlangsung dalam lima hari penuh aksi sengit di dua negara: Polandia untuk putri dan China untuk putra.
Format pertandingan menggunakan sistem gugur dengan delapan peserta: tujuh tim teratas dari klasemen akhir fase penyisihan serta satu tim tuan rumah. Atlas Arena di Lodz akan menjadi saksi penentuan juara sektor putri, sementara Ningo Beilun Sports and Art Center di Ningbo siap menggelar partai krusial sektor putra.
BACA JUGA: Eks Petinggi J.League Gabung PT LIB, Erick Thohir: Liga Indonesia Menuju Standar Dunia
Polandia Tuan Rumah Perebutan Juara VNL 2025 Sektor Putri
Final VNL 2025 sektor putri akan berlangsung pada 23–27 Juli di Atlas Arena, Lodz, Polandia. Empat pertandingan perempat final akan berlangsung dalam dua hari yaitu, Rabu dan Kamis, masing-masing dengan dua laga pada pukul 21:30 WIB dan 01:00 WIB.
Pemenang dari babak delapan besar akan mendapatkan jeda satu hari pada Jumat sebelum tampil di semifinal Sabtu. Jadwal semifinal tetap pada pukul 16:00 dan 20:00 waktu setempat. Seluruh rangkaian final akan berakhir pada Ahad (27 Juli) dengan laga perebutan medali perunggu di petang hari dan perebutan medali emas di malam harinya.
Dengan atmosfer meriah dari tuan rumah Polandia, pertarungan menuju podium tertinggi pastinya akan berjalan penuh gengsi dan ketegangan.
Jadwal Resmi Final VNL 2025 Dirilis untuk Sektor Putra
Selain putri, jadwal resmi Final VNL 2025 juga telah rilis untuk sektor putra dengan Ningbo, China sebagai lokasi pelaksanaan. Turnamen akan berlangsung dari 30 Juli hingga 3 Agustus di Ningo Beilun Sports and Art Center, salah satu venue olahraga terkemuka di Asia.
BACA JUGA: Marc Marquez Puji Ducati Usai Raih Tiga Kemenangan Beruntun
Format pertandingan akan sama dengan sektor putri. Babak perempat final akan berlangsung Rabu dan Kamis dengan dua laga per hari pada pukul 14:00 dan 18:00 WIB. Setelah istirahat di hari Jumat, semifinal akan berlangsung Sabtu dengan jam pertandingan yang sama.
Babak akhir pada Ahad (3 Agustus) akan diawali laga perebutan tempat ketiga pukul 15:00 WIB, kemudian menyusul partai final penentuan juara VNL 2025 pukul 19:00 WIB.
Penentuan Tim Finalis VNL 2025 Masih Berlangsung
Meskipun jadwal telah pasti, siapa saja yang akan bertarung di final belum final. Babak penyisihan akan berlanjut dalam dua pekan ke depan. Di mana tim-tim nasional masih bersaing mengumpulkan poin demi tempat di babak knockout.
BACA JUGA: Jadwal Voli Kejuaraan Dunia Putri U19 Malam Ini 7 Juli: 8 Laga Penutup Fase Grup
Untuk sektor putri, laga penyisihan terakhir akan berlangsung pada 9–13 Juli di tiga lokasi berbeda. Yakni di kota Apeldoorn (Belanda), Arlington (Amerika Serikat), dan Chiba (Jepang). Sedangkan sektor putra akan bertanding pada 16–20 Juli di Gdansk (Polandia), Ljubljana (Slovenia), dan Chiba (Jepang).
Persaingan masih terbuka lebar, dan beberapa negara besar masih harus memastikan tempatnya di delapan besar. Hal ini menambah tensi dan antusiasme menuju babak final yang akan disaksikan jutaan penggemar voli di seluruh dunia.
Duel Kelas Dunia Menanti
Final VNL 2025 bakal menghadirkan pertandingan-pertandingan dengan level tertinggi dari olahraga voli internasional. Dengan sistem gugur yang tak memberi ruang untuk kesalahan, hanya tim paling siap dan konsisten yang akan keluar sebagai juara. Dukungan tuan rumah yang masif dari publik Polandia dan China pun akan memberikan atmosfer luar biasa.
Para penggemar voli di seluruh dunia kini tinggal menghitung hari menuju pertarungan sesungguhnya. Siapakah yang akan menjadi raja dan ratu voli dunia tahun ini? Saksikan pertarungan seru di VNL 2025!
BACA JUGA: Italia dan Polandia Masih Perkasa, Berikut Klasemen Kejuaraan Dunia Voli Putri U-19 Per 7 Juli