Assen Sprint Race: Klasemen Kejuaraan Dunia MotoGP 2025 Terbaru

Assen Sprint Race Klasemen Kejuaraan Dunia MotoGP 2025 Terbaru
Marc Marquez - Dokumentasi laman: Michelin

Klasemen Kejuaraan Dunia MotoGP 2025 terbaru setelah Sprint Race Sabtu di Belanda, seri ke-10 dari 22.

Hasil Sprint Race MotoGP Belanda 2025 mencatat kemenangan dominan Marc Marquez yang melesat dari posisi keempat untuk menjuarai Tissot Sprint di Sirkuit Assen, Sabtu (28/6/2025). Pembalap tim Ducati Lenovo itu sukses mengambil alih pimpinan balapan dari Fabio Quartararo di akhir lap pertama, dan mempertahankannya hingga garis finis.

PosRiderPointsDiff.
1Marc Marquez282 
2Alex Marquez239(-43)
3Francesco Bagnaia165(-117)
4Franco Morbidelli130(-152)
5Fabio di Giannantonio126(-156)
6Marco Bezzecchi101(-181)
7Johann Zarco97(-185)
8Pedro Acosta85(-197)
9Fermin Aldeguer81(-201)
10Fabio Quartararo61(-221)
11Maverick Viñales58(-224)
12Ai Ogura49(-233)
13Brad Binder42(-240)
14Luca Marini38(-244)
15Raul Fernandez36(-246)
16Enea Bastianini35(-247)
17Joan Mir32(-250)
18Alex Rins32(-250)
19Jack Miller31(-251)
20Takaaki Nakagami10(-272)
21Lorenzo Savadori8(-274)
22Miguel Oliveira6(-276)
23Augusto Fernandez6(-276)

Kemenangan ini memperkuat posisi Marc Marquez di puncak Klasemen Kejuaraan Dunia MotoGP 2025 terbaru. Ia kini mengoleksi 282 poin, unggul 43 poin dari Alex Marquez. Francesco Bagnaia berada di posisi ketiga dengan selisih 117 poin dari pimpinan klasemen.