PSM Makassar Bangga, Lima Pasukan Ramang Muda Perkuat Timnas Indonesia U-22

PSM Makassar Bangga, Lima Pasukan Ramang Muda Perkuat Timnas Indonesia U-22
Dokumentasi Instagram/@psm_makassar

Dukungan penuh datang dari PSM Makassar setelah lima pemain mudanya resmi dipanggil bergabung ke pemusatan latihan (TC) Timnas Indonesia U-22 di Jakarta.

Kelimanya diproyeksikan untuk memperkuat Garuda Muda dalam ajang SEA Games 2025 di Thailand.

Mereka adalah kiper Muhammad Ardiansyah, serta empat gelandang berbakat Ananda Raehan, Ricky Pratama, Victor Dethan, dan Dzaky Asraf.

Kelima nama ini bukan wajah baru bagi publik sepak bola nasional, karena sudah beberapa kali menghiasi skuat Timnas kelompok usia sebelumnya.

Dukungan Penuh dari Klub

Dalam pernyataan resmi, PSM menegaskan komitmennya untuk selalu mendukung kiprah para pemain muda.

“Doa dan dukungan terbaik untuk kelima pemain dan Timnas U22 di SEA Games 2025. Semoga bisa meraih prestasi tertinggi untuk Indonesia,” tulis pernyataan klub.

Dukungan ini sekaligus menegaskan bahwa klub berjuluk Juku Eja konsisten menjadi salah satu tim yang paling aktif menyumbang pemain bagi Timnas.

Bahkan, dengan lima wakilnya, PSM tercatat sebagai klub dengan jumlah pemain terbanyak di TC kali ini.

BACA JUGA: Kabau Sirah Krisis! Semen Padang FC Terpuruk di Dasar Klasemen BRI Super League 2025/26

Bukan Wajah Baru di Timnas U22

Empat dari lima pemain PSM Makassar yang dipanggil sudah menjadi bagian penting dalam ajang internasional sebelumnya.

Ardiansyah, Ananda Raehan, Victor Dethan, dan Ricky Pratama pernah tampil di Piala AFF U23 2025 serta Kualifikasi Piala Asia U23 2026 bersama pelatih Gerald Vanenburg.

Sementara itu, Dzaky Asraf juga memiliki pengalaman bersama generasi Timnas U22 terdahulu saat ditangani Shin Tae-yong.

Sayangnya, cedera sempat membuat Dzaky kehilangan banyak kesempatan. Kini, dengan kondisi fisik yang semakin pulih, pemain muda ini bertekad membuktikan diri lagi di level internasional.

Kontribusi Pemain PSM di Kompetisi Domestik

Jika melihat performa di level klub, kelima pemain PSM tersebut memang pantas mendapat panggilan Timnas.

Ricky Pratama, jebolan akademi PSM, tercatat sebagai salah satu pemain dengan menit bermain terbanyak di BRI Super League musim ini. Konsistensinya di lini tengah menjadi modal penting bagi Garuda Muda.

Victor Dethan langsung masuk radar pelatih setelah mencetak gol indah ke gawang Persijap Jepara pada pekan pertama musim 2025/26.

Penampilannya yang eksplosif dan energik membuatnya dipercaya sebagai salah satu prospek terbaik di lini tengah Timnas Indonesia U-22.

Adapun Ananda Raehan sudah lebih dulu dikenal sebagai motor permainan Garuda Muda di SEA Games sebelumnya, ketika berhasil mempersembahkan medali emas.

Dengan kembalinya Indra Sjafri sebagai pelatih kepala, peluang Ananda untuk menjadi pilar utama semakin terbuka lebar.

Sedangkan Dzaky Asraf, meski sempat terhambat cedera, kini kembali menemukan momentumnya. Kesempatan ini diyakini bisa menjadi jalan baginya untuk benar-benar menancapkan nama sebagai andalan Timnas U22.

BACA JUGA: Frederic Injai Cetak 2 Gol, Hasil Persipal FC vs PSS Sleman: Super Elang Jawa Menang Telak 3-0 di Palu

Persik Kediri Tambah Wakil di Timnas Indonesia U-22

Tak hanya PSM, klub lain juga mulai memberi kontribusi. Persik Kediri mengirimkan satu nama tambahan, yakni Rifqi Ray Farandi, yang menyusul rekannya, striker muda Wigi Pratama.

Keduanya kini resmi bergabung dalam TC Timnas U22 yang digelar pada 2–14 Oktober 2025.

Bagi Rifqi, kesempatan ini sangat berarti. Gelandang berusia 21 tahun itu sempat ikut seleksi Timnas U20 era Shin Tae-yong pada 2021, namun hanya sampai tahap keempat.

Kini, dia mendapat kesempatan kedua untuk menunjukkan kualitasnya.

“Senang dan bersyukur sekali bisa ikut seleksi. Ini impian semua pemain dan kebanggaan bagi orang tua saya,” ujar Rifqi.

Selain itu, Rifqi yang juga tercatat sebagai prajurit aktif TNI AD menyebut pemanggilan ini sebagai peluang besar untuk menimba pengalaman sekaligus meningkatkan kariernya di sepak bola nasional.

Indra Sjafri Panggil 34 Pemain

Awalnya, pelatih Indra Sjafri hanya memanggil 32 pemain untuk TC Timnas Indonesia U-22. Namun, jelang uji coba menghadapi India pada 10 dan 13 Oktober mendatang, ia menambah dua pemain lagi, termasuk Rifqi Ray, sehingga total menjadi 34 pemain.

Seleksi ini akan menjadi penentu siapa saja yang akan mengisi skuat final Garuda Muda di SEA Games 2025.

Dengan kombinasi pemain berpengalaman dan wajah-wajah baru, Indra berharap Timnas U22 mampu mengulang sukses medali emas dua tahun lalu.

BACA JUGA: FC Barito Putera Benamkan PSIS di Stadion Jatidiri, Laskar Antasari Kokoh di Puncak

PSM Jadi Penyumbang Terbesar

Keterlibatan lima pemain sekaligus dari PSM Makassar menjadi bukti nyata keberhasilan klub dalam mengembangkan talenta muda.

Sejak menjuarai BRI Liga 1 2022/23, PSM konsisten memberi ruang bagi pemain akademi untuk tampil di level senior.

Kondisi ini jelas menguntungkan Timnas, karena para pemain datang dengan jam terbang tinggi dan mental kompetitif yang terasah.

Jika mampu menjaga performa, bukan tidak mungkin para Pasukan Ramang muda ini akan menjadi tulang punggung Garuda Muda di ajang SEA Games 2025.