SUMBAR24.COM — Setelah dua pekan lalu menjuarai GP Spanyol, kali ini Lewis Hamilton kembali juara di Sirkuit Spa-Belgia, Ahad (30/08/20) malam WIB.
Dengan tambahan 25 poin Hamilton semakin mengokohkan posisinya di puncak klasemen sementara Formula 1 2020 hingga seri ke tujuh.
Pembalap Mercedes ini, Hamilton, menyelesaikan 44 putaran sirkuit Spa-Belgia dalam waktu 1 jam 24 menit 08,761 detik. Ditempat kedua diraih rekan satu timnya Valtteri Bottas dengan selisih waktu 8,448.
Sementar itu pembalap Red Bull Racing Honda, Max Verstappen yang terpaut 15,455 detik di belakang Lewis Hamilton.
Diposisi keempat ditempati Daniel Ricciardo dari tim Renault dengan waktu selisih 18,877 detik, kelima Esteban Ocon masih dari tim yang sama tertinggal 40,650 detik.
Sementara diposisi keenam pembalap dari Red Bull Racing Honda, Alexander Albon dengan selisih waktu +42,712 detik.
Posisi ketujuh hingga sepuluh berturut-turut Lando Norris, Pierre Gasly, Lance Stroll, dan Sergio Perez.
Tim Kuda Jingkrak, Ferrari, hingga seri di Belgia ini, masih belum mampu menunjukkan tajinya. Kedua pembalap mereka terseok-seok di barisan belakang yaitu diposisi ke-13, Sebastian Vettel, dan Charles Leclerc di posisi ke 14.
Balapan terasa menjemukan karena dominasi Mercedez sepertinya tak bisa disaingi lawan-lawan mereka. Akankah ada kejutan di seri0sei berikutnya? Kita tunggu saja.
Berikut Hasil Balapan Formula 1 Seri GP Belgia 2020 :No. Pembalap Tim Waktu Poin 1 Lewis Hamilton MERCEDES 1:24:08.761 25 2 Valtteri Bottas MERCEDES +8.448s 18 3 Max Verstappen RED BULL RACING HONDA +15.455s 15 4 Daniel Ricciardo RENAULT +18.877s 13 5 Esteban Ocon RENAULT +40.650s 10 6 Alexander Albon RED BULL RACING HONDA +42.712s 8 7 Lando Norris MCLAREN RENAULT +43.774s 6 8 Pierre Gasly ALPHATAURI HONDA +47.371s 4 9 Lance Stroll RACING POINT BWT MERCEDES +52.603s 2 10 Sergio Perez RACING POINT BWT MERCEDES +53.179s 1 11 Daniil Kvyat ALPHATAURI HONDA +70.200s 0 12 Kimi Räikkönen ALFA ROMEO RACING FERRARI +71.504s 0 13 Sebastian Vettel FERRARI +72.894s 0 14 Charles Leclerc FERRARI +74.920s 0 15 Romain Grosjean HAAS FERRARI +76.793s 0 16 Nicholas Latifi WILLIAMS MERCEDES +77.795s 0 17 Kevin Magnussen HAAS FERRARI +85.540s 0 NC Antonio Giovinazzi ALFA ROMEO RACING FERRARI DNF 0 NC George Russell WILLIAMS MERCEDES DNF 0 NC Carlos Sainz MCLAREN RENAULT DNS 0